Sebanyak 3 item atau buku ditemukan

Studi Kelayakan Bisnis

Studi kelayakan merupakan sebuah kajian atau penelitian terkait dengan layak tidaknya suatu usaha tersebut dijalankan. Studi kelayakan berupa laporan atau proposal terkait dengan proyek atau gagasan suatu usaha, yang objeknya mengenai berbagai analisis terhadap perencanaan usaha, apakah usaha yang direncanakan akan sukses atau gagal apabila dilaksanakan. Kesuksesan ataupun kegagalan usaha yang dimaksudkan merupakan hasil kajian atau analisis dengan berbagai teori atau perspektif. Hal tersebut dilihat dari aspek barang atau jasa yang akan diperjualbelikan, aspek terpenuhi tidaknya persyaratan untuk dapat berkembang. Pembukaan atau pengembangan bisnis baru senantiasa memerlukan studi kelayakan bisnis meskipun dengan tingkat intensitas yang berbeda-beda. Pengkajian dalam studi kelayakan bisnis meliputi aspek hukum, lingkungan, pasar dan pemasaran, teknis dan teknologi, manajemen dan Sumber Daya Manusia, Keuangan. Pada dasarnya studi kelayakan usaha membahas dan mengkaji berbagai macam konsep dasar yang berkaitan dengan keputusan dan proses pemilihan proyek bisnis agar mampu memberikan manfaat ekonomis dan sosial sepanjang waktu. Dalam studi ini, pertimbangan ekonomis dan teknis sangat penting karena akan dijadikan dasar implementasi kegiatan usaha. Oleh karena itu, pemahaman terhadap penyusunan studi kelayakan bisnis sangat penting, baik bagi dunia bisnis maupun bagi dunia akademisi. Dalam berbisnis, semua pengusaha harus memperhitungkan untung dan ruginya yang tidak hanya bergantung pada modal uang, tetapi juga pada sumber daya manusia, profesionalitas dan proporsionalitasnya, semua faktor yang mendukung terlaksananya sebuah bisnis, reputasi, rekanan usaha, dan pengalaman dalam menjalankan usaha. Dengan demikian, hal tersebut menghasilkan suatu pandangan dan kesimpulan mengenai layaknya usaha tersebut dilaksanakan.

Pengkajian dalam studi kelayakan bisnis meliputi aspek hukum, lingkungan, pasar dan pemasaran, teknis dan teknologi, manajemen dan Sumber Daya Manusia, Keuangan.

Manajemen: Sebuah Pengantar

Tujuan disusunnya buku ini adalah untuk memberikan tambahan paradigma pengetahuan dan membantu para pembaca yang berasal dari berbagai kalangan, baik akademisi maupun praktisi dalam memahami teori manajemen. Buku ini membahas mengenai konsep dasar Manajemen yang dibagi atas 10 bab yaitu: Bab 1. Pengertian Manajemen Bab 2. Manajemen dan Manajer Bab 3. Perkembangan Teori Manajemen Bab 4. Manajer dan Lingkungan Eksternalnya Bab 5. Proses Perencanaan Bab 6. Penetapan Tujuan Organisasi Bab 7. Pembuatan Keputusan Bab 8. Pengorganisasian dan Struktur Organisasi Bab 9. Motivasi Bab 10. Komunikasi dalam organisasi Bab 11. Kepemimpinan Bab 12. Manajemen Konflik Bab 13. Dasar-dasar Proses Pengawasan

Tujuan disusunnya buku ini adalah untuk memberikan tambahan paradigma pengetahuan dan membantu para pembaca yang berasal dari berbagai kalangan, baik akademisi maupun praktisi dalam memahami teori manajemen.

Pengantar Manajemen Risiko dan Asuransi

Semua orang menyadari bahwa dunia penuh ketidak pastian. ketidakpastian beserta risikonya tidak dapat diabaikan, tetapi dapat diminimalisasikan dengan manajemen risiko. Perkembangan manajemen Risiko di Indonesia saat ini telah mengalami kemajuan yang sangat pesat. Hadirnya buku ini diharapkan dapat memberikan informasi risiko – risiko yang dihadapi oleh perusahaan /organisasi, dan bagaimana perusahaan / organisasi bisa mengelola risiko menggunakan manajemen resiko untuk menghasilkan nilai tambah. Buku ini membahas bagian-bagian menarik dan penting seperti: Bab 1 Pengertian dan Konsep Manajemen Risiko Bab 2 Kerangka Kerja Enterprise Risk Management (ERM) Bab 3 Identifikasi dan Penilaian Risiko Bab 4 Prinsip-Prinsip Pengukuran Risiko Bab 5 Bentuk-Bentuk Risiko Di Beberapa Sektor Bisnis Bab 6 Risiko operasional dalam Perusahaan Bab 7 Risiko Valuta Asing Bab 8 Prinsip Dasar dalam Kontrak Asuransi Risiko Bab 9 Hukum Asuransi di Indonesia

5.3.10 Risiko Bisnis Sektor Infrastruktur (Infrastructure) Sektor Infrastruktur terdiri dari perusahaan-perusahaan yang bergerak dalam bisnis Pembangunan ...